Thursday, 3 July 2014

Sharing : Apa Sih Arti Nama Blog Kamu?





Halo Kawans... Selamat Kamis. Mari saling berbagi.

Topik sharing hari ini sederhana saja : Tentang Nama Blog. Sering saya lihat nama blog yang unik, tidak biasa. Dan terbetik tanya di pikiran saya : apa sih artinya?
Jadi, apa sih arti nama blog kamu, dan apa alasan kamu menamainya seperti itu?
Salam.

 Ahmad Abdul Mu'izz
http://butirbutirhujan.wordpress.com , biar isi blogku bisa bikin hati sejuk seperti tubuh yang diguyur butir-butir hujan.

Ranny Afandi
 www.hujanpelangi.com. Sebenarnya sebelumnya rainy-fairy.blogspot.com tapi pas pindah aku pilih hujanpelangi.   Kenapa?  Karena aku suka hujan dan pelangi. Sehabis hujan kadangkala ada pelangi. dan pelangi mewakili hidupku yang penuh warna #eaaaa #seriusini hehehe. Dan hujanpelangi ini desainnya memang aku banget. Biar kata berbayar tapi mencerminkan itu-dunia-aku, ini-aku-loh

 Carolina Ratri
 www.redcarra.com.    Alasan narsis. :)) Singkatan dari CARolina RAtri dan karena aku penyuka warna merah :)) Kemudian jadi stories.redcarra.com , blog tempat aku nyimpen cerita-cerita simple.

 Rinrin Indrianie
Seperti biasa, aku suka kesulitan nyari judul, pun untuk blog, jadi nggak kreatif blas cuma pake gabungan namaku ajah

 Vanda Kemala
http://myredstrawberry.blogspot.com, karena suka pake banget sama buah strawberry. Merah, ukurannya mungil menggemaskan, kesannya menarik. Itu aja.

 Rifki Jampang
Dari awal kenal dunia maya, baik user buat chat atau blog, saya selalu pake id jampang, nama yang saya ambil dari nama tokoh di cerita silat betawi waktu dimuat di koran pos kota. Kebetulan juga asli betawi.

 Sulung Lahitani Mardinata
http://catatannyasulung.wordpress.com/. Waktu awal bikin blog, bingung banget mau kasih nama apa. Akhirnya Catatan Sulung, soalnya memang hobi mencatat. Dan juga bisa bermaksud, catatan yang pertama. Hehe

Dian Farida Ismyama
http://bundanajla.poetramaloe.web.id . Nggak ada alasan khusus selain ibunya Najla,haha. Kalo poetramaloe itu webnya suamiku, katanya karena dia orangnya pemalu kayak putrimalu (he he, nggak ada yang nanya ya kalo ini)

 Erlinda S W
https://berandalinda.blogspot.com.  Kenapa beranda? Karena beranda/teras itu tempat orang pertama kali injak kaki ke rumah seseorang...jadi saya nyambut orang gitu lho "halooo selamat datang" gitu. Isinya campuran nggak cuma fiksi tapi juga curhatan sama kehidupan saya sebagai mahasiswa, abegeh #halah temen2 ya kehidupan saya gitu deh. Jadi silakan orang mau kenal saya gampang buka aja blog saya hehehe

Fitriandari
Pake nama sendiri...    http://www.fitriandari.com.   Buat branding aja.  Ada lagi satunya tapi belum diaktifkan lagi chezarie.wordpress.com.    Chez Arie dari bahasa Perancis maksudnya rumahnya Arie, tempatnya Arie.

Na Fatwaningrum Adianto
Www.avife.com. Yang udah banyak sarang laba-labanya -__-. Avife itu nama anak lanang.

Lianny Hendrawati
 Saat pertamakali buat dulu pakai : Cakrawala karena aku suka warna birunya langit, trus yang di blogdetik pake nama : Pelangi, karena aku suka liat pelangi yang bagiku bisa menumbuhkan harapan. Nah, yang aktif sekarang sih blog yang pake nama sendiri, dengan tagline Indahnya berbagi cerita, karena menurutku bahagia banget sih bisa nulis dan berbagi.  www.liannyhendrawati.com.

Indah Kanaya
Intinya aku lebih suka menyembunyikan diri. Blog pertama namanya 'akunulis' di wordpress, isinya semua fiksi. Setelah 2 tahun dihapus. Ganti dengan 'meutiashafira' di wordpress juga, nama ini pemberian teman yang suka dengan nama itu. Lalu sekarang www.missquaroom.wordpress.com.  untuk fiksi walau akhirnya ada sedikit tulisan nonfiksi dan www.missquabooks.wordpress.com.  blog khusus review dan tentang buku. Dua yang terakhir menggunakan missqua itu karena zodiak saya kebetulan akuuarius, jadi Miss Qua. Eh ada satu lagi namanya Missquarius.tumblr.com , ini isinya hobi dan untuk fangirling aja.

Rd Sya'rani
auk.web.id.  di mana kenyataannya auk itu bahasa prokem kampung saya untuk aku.

Rini Bee Adhiatiningrum
www.rinibee.wordpress.com.    dari nama pena saya. Rinibee / rini bee. Kenapa bee? Karena saya suka filosofi lebah. Lebah hanya mengambil sesuatu yang bermanfaat lalu mengolahnya menjadi benda yang berguna bagi orang banyak. Yaitu madu. Dan madu itu manis. Jadi semoga saya bisa mengambil manfaat positif dari interaksi saya dengan manusia di seluruh jagat raya ini dan menjadikan tulisan olahan saya yang saya tuang dan bagi di blog saya tadi menjadi sebuah tulisan yang bermanfaat.   Dan semoga beberapa di antaranya menghasilkan persahabatan yang manis di antara kita.  Selain itu filosofi lebah itu meskipun dia punya senjata, dia nggak akan menyerang kalau nggak diganggu.

Ressa Eza
Setiap kata tidak terlepas dari detik yang berputar. http://katadetik.blogspot.com/.

Ria Rochma
http://mamaarkananta.blogspot.com.   Pemilihannya karena saya mamanya si Arya. Yang punya banyak cerita tentang apapun tapi kadang berputar terus di kepala dan seringkali minta segera di tulis..

Isti'adzah Rohyati
Kalau saya sih jelas, karena NARSIS. Hahahahaha. Liat aja, link dan nama blog, sama semua. www.istiadzah.com.  Pengin bikin nama blog yang unik tapi kok rasanya nama sendiri aja udah unik, nggak ada yang punya. Hahahahaha. Nggak boleh protes!

Husfani A. Putri
Blog pertamaku www.jasmineamira.wordpress.com.  dulu sih alasannya karena nggak pengin orang-orang tau kalau yang nulis di blog itu aku, tapi ternyata malah nyesel karena aku sendiri (maksudnya nama aku) pengin terkenal juga *halah belibet *semoga ngerti.  Oh ya, alamat blog aku itu juga ada artinya. Amira Jasmine. Amira artinya putri (nama asliku) terus kalau jasmine, aku suka banget sama nama itu. Bunga melati, princess jasmine *eeaakk.   Tagline blognya juga: a princess story. Bukan princess puteri raja, ya. Tapi ya emang cerita keseharianku aja. Terus bikin blog satu lagi, khusus buat review buku www.rakbukuputri.blogspot.com.  *sekalian promo

Latree Manohara
Alamatnya elmanohara.blogspot.com., tapi judul blognya Dandelion. Karena aku suka bunga dandelion. Dia tumbuh liar dan sanggup bertahan di tempat keras, tapi bunganya cantik. Dan bijinya tetap tersebar ke mana saja dibawa angin. Kalau yang di wordpress, kata dan rasa, ya sesuai taglinenya. Karena blog itu berisi kata-kata biasa dari segala rasa yang tak biasa. tsaaaah.....

Helda FP
tamankata.com.  = kumpulan kata yang menjadi cerita, dianalogikan seperti taman, taman bunga itu kan isinya berbagai macam jenis bunga. Nah, kalau taman kata berbagai kata atau cerita dari yang punya blog cukup sekian dan terima kasih

Diah Dwi Arti
http://hariharifiksi.blogspot.com.  niatnya memfiksikan yang melintas di hari-hariku. tapi kecampuran sama yang 100% khayalan juga akhirnya. Baru bikin, khusus untuk ikut mff.

Ajen Angelina
 Nama blog ajenn08.wordpress.com.   Ajenn namaku 08 angka favorit. Namain begini karena awal ngeblog tahun2008 cuma agar punya aja hahahahaha.   Eh tahun2010 mulai isi dengan sesuatu. Aktif blog sejak 2013.

Mazmo Lombok
http://bianglalakata.wordpress.com.    Bianglala Kata, karena blogku isinya berbagai warna kata yang bergabung menjadi sebuah keindahan pelangi kebahagiaan yang hadir selepas hujan kesedihan. #halah Setidaknya itu menurut saya. Menurut yang lain? Bisa jadi sama.

Rizki Wulandari Madfia
Wah, ceritany agak panjang nih, gpp yaa. Nama blog-ku: Pandora BagQue.  Namun alamatnya kubuat lebih singkat jadi: www.pandorakuue.blogspot.com.  Aku membayangkan blog ini sebagai wadah atau tempat menampung cerita-cerita seputar kehidupanku. Blog gado-gado gitu. Ketika memikirkan nama yang sesuai, aku jadi teringat sama kotak kepunyaan Pandora atau yang lebih dikenal sebagai Kotak Pandora. Isi di dalem kotak itu macam-macam. Jadi kupikir, seru aja kalo nyantumin nama Pandora gitu. Sebenernya simple kalau ku kasih nama: Pandora Chase atau Pandora Box. Tapi, dengan agak ngalay-nya, aku pilih Pandora BagQue. "Bag" di situ maksudnya adalah kantong atau tas. Kebetulan saat itu aku juga lagi doyan beli tas. Jadi biar berasa agak beda aja dari frase "kotak Pandora".
 Sementara Que = Aku. Haha, ini sih bukan bahasa Spanyol. Ceritanya waktu ngebuat blog ini, ada temenku yang suka ngomong pake Que diujungnya buatt becandaan, misal: cantique, somplakuue. Jadi ku ikutan buat: BagQue. Tapi mksdnya BagQue => My Bag.

Nina Nur Arifah
http://noichil.wordpress.com.  ~ ringkes aja, blognya Noichil. Kalo tagline... tagline di blogku apa ya? Yang pemintal rindu bukan? Yah... harapannya blog ini jadi ngangenin gitu... #digaplok #telatrespon

Jiah Al Jafara
Blogku Sisi Lain, simplenya karena blog ini sisi lain dari kehidupanku yang ternyata lumayan absurd. Seperti dua sisi mata uang, aku yakin sih tiap orang memang punya sisi lain.

Faika Muhammad Aulia
faikaistoria itu faika yaitu nama saya dan istoria itu artinya sejarah dalam Bahasa Italia. Maknanya Faika anak jurusan pendidikan sejarah

Ara Dewi
Blogku apura.wordpress.com.   Simple sih, apura itu nama tengah sekaligus nama panggilan. :))

Ariga Sanjaya
http://attarsandhismind.wordpress.com. Sederhananya adalah blog yang berisi pikiran-pikirannya Attar (perihal nama Attar agak panjang ceritanya, lain kali aja ;) ) yang dituangkan dalam bentuk cerita. Niatnya memang ini blog fiksi walaupun pada perjalanannya terselip beberapa cerita yang cenderung curhat. Hehe.
Kalau nama blog kamu, apa artinya? J

No comments:

Post a Comment

Followers

Socialize

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *