Saturday, 28 September 2013

Fiksimini Game: PENGANTIN

Sudah Sabtu lagi, saatnya kita baca fiksimini yang lolos Rabu kemarin. Yap, kata yang dimainkan adalah PENGANTIN. Jadi, semua fiksimini yang ada di bawah ini adalah yang berhubungan dengan pengantin. Yaeyalah -____-
___________________________

Lianny Hendrawati 
MALAM BULAN PURNAMA. Saatnya kujemput pengantinku.

Phie Jatuasri 
"Kita sudah menjelajah gunung-gunung di Indonesia. Kau mau kita menikah di mana?" kata Ian sembari menatap tajam. "Carstensz," jawabku.

Rendy Afriandi 
ROMBONGAN MEMPELAI PRIA DATANG. Belasan piring raksasa turun dari langit.

Lianny Hendrawati 
SERASI. Pengantin pria dan wanita itu sama-sama mempunyai dada 34B.

Rinrin Indrianie 
BAJU PENGANTIN. Kain kafan berendanya kini dihiasi melati. Cantik.

Rini Bee Adhiatiningrum 
MAHAR. Saya terima nikahnya dengan mas kawin sebuah hati yang terhidang di meja prasmanan.

Rinrin Indrianie 
MALAM PERTAMA. "Maaf mas, aku sedang datang bulan."

Irfan Aulia 
CINTA PERTAMA. Ia tampak gagah dalam balutan seragam nikah. Mau tak mau, aku tersenyum di sisi kerandanya.

Ajen Angelina 
TAK PERNAH MENIKAH LAGI, sejak ketiga istri tua merusak kelaminnya di pesta pernikahannya dengan istri keempat.

Irfan Aulia 
NIKAH SIRI. "Saya terima nikahnya dengan seperangkat mahar dibayar tunai." "Voice command is not recognized."

Rinrin Indrianie 
BULAN MADU. Mereka membeli tiket satu kali jalan ke surga.

Rini Bee Adhiatiningrum 
TERPILIH. Kemarin aku resmi dilamar. Hari ini nyawaku melayang. Dengan tubuh hancur terburai bersama BOM yang kukenakan di dadaku.

Rinrin Indrianie 
PENGANTIN EKSPRES. Setengah jam yang lalu anak pertama mereka lahir, setelah ijab qabul dilakukan tadi pagi.

Jiah Al Jafara 
Jodoh. Aku melihat cinta pertamaku di pelaminan itu. Cantik! Kita memang berjodoh. Dia pengantin, aku tamunya.

Ajen Angelina 
KAWIN LARI, sperma pengantin pria tercecer di jalanan.

Phie Jatuasri 
MURAH, aku tak minta mahar yang aneh-aneh. Cukup kedua biji mata mantan kekasihmu.

Phie Jatuasri 
"Terima kasih, Gusti ... mempelai priaku sudah datang!" teriak bumi menyambut butiran hujan.

Irfan Aulia 
KAWIN LARI. Kami semua mengejar mempelai wanita sembari berteriak: "Maliiiiingggg!!!!"
____________________

Udah mulai ketahuan, ya, mana yang jago berfiksimini? Ehem. Admin geregetan, karena nggak bisa ikut diloloskan di sini fiksimininya. Hihihi. Derita jadi admin :D *curcol*
Jadi, yang mana fiksimini favoritmu?

3 comments:

  1. Fiksi mini favoritku, Ajen Angelina: "KAWIN LARI, sperma pengantin pria tercecer di jalanan". he he he masak iya sampai sebegitunya! ha ha ha.

    ReplyDelete